Penghargaan InterTech Technology Award 2015 untuk Prinect Media Manager

09/03/2015

• Prinect Media Manager: Solusi Penerbitan Multi-Channel dari Heidelberg menerima Penghargaan InterTech Technology Award 2015

• Para juri mengagumi desain yang terintegrasi, modular dengan proses yang efisien

Printing Industries of America menganugerahkan solusi penerbitan multi-channel dari Heidelberger Druckmaschinen AG (Heidelberg) dengan penghargaan yang dikenal secara internasional InterTech Teknologi Award baru-baru ini. Dengan demikian, asosiasi tersebut mengakui produk ini jauh melampaui batas percetakan tradisional. Prinect Media Manager memungkinkan penyedia layanan media untuk pindah ke segmen penerbitan multi-channel. Mereka dapat memperluas model bisnis ke arah yang lebih menguntungkan dan membuka segmen pelanggan baru dengan mengolah isi (content) secara terpusat dalam format media yang umum dan mempublikasikannya melalui semua saluran online dan offline yang tersedia. Para juri sangat terkesan dengan kemampuan sistem yang terintegrasi dalam alur kerja end-to-end, desainnya yang modular sehingga dapat diarahkan untuk pengguna tertentu dan efisiensi proses yang dihasilkan.

"Sebagai industri percetakan yang terus berkembang, teknologi seperti ini sangat penting untuk keberhasilan transisi dari satu model bisnis ke model yang lain," kata Dr Mark Bohan, Vice President Technology and Research di Printing Industries of America. Lebih lanjut beliau menambahkan, "Panel di Printing Industries of America mengagumi cara yang proaktif dimana sumber daya dan isi (content) dikelola dengan pengkinian (update) tanpa tindakan pengguna (user) lebih lanjut”.

Prinect Media Manager: Satu sistem dengan banyak manfaat
Penghargaan InterTech Technology – penghargaan yang dikenal untuk inovasi dalam industri media cetak

Penghargaan InterTech Technology Award 2015 untuk Prinect Media Manager

09/03/2015

• Prinect Media Manager: Solusi Penerbitan Multi-Channel dari Heidelberg menerima Penghargaan InterTech Technology Award 2015

• Para juri mengagumi desain yang terintegrasi, modular dengan proses yang efisien

Printing Industries of America menganugerahkan solusi penerbitan multi-channel dari Heidelberger Druckmaschinen AG (Heidelberg) dengan penghargaan yang dikenal secara internasional InterTech Teknologi Award baru-baru ini. Dengan demikian, asosiasi tersebut mengakui produk ini jauh melampaui batas percetakan tradisional. Prinect Media Manager memungkinkan penyedia layanan media untuk pindah ke segmen penerbitan multi-channel. Mereka dapat memperluas model bisnis ke arah yang lebih menguntungkan dan membuka segmen pelanggan baru dengan mengolah isi (content) secara terpusat dalam format media yang umum dan mempublikasikannya melalui semua saluran online dan offline yang tersedia. Para juri sangat terkesan dengan kemampuan sistem yang terintegrasi dalam alur kerja end-to-end, desainnya yang modular sehingga dapat diarahkan untuk pengguna tertentu dan efisiensi proses yang dihasilkan.

"Sebagai industri percetakan yang terus berkembang, teknologi seperti ini sangat penting untuk keberhasilan transisi dari satu model bisnis ke model yang lain," kata Dr Mark Bohan, Vice President Technology and Research di Printing Industries of America. Lebih lanjut beliau menambahkan, "Panel di Printing Industries of America mengagumi cara yang proaktif dimana sumber daya dan isi (content) dikelola dengan pengkinian (update) tanpa tindakan pengguna (user) lebih lanjut”.

Prinect Media Manager: Satu sistem dengan banyak manfaat

Prinect Media Manager adalah sebuah sistem penerbitan media yang dapat digunakan untuk mempublikasikan informasi yang sama di berbagai saluran media. Media gambar, teks dan data video disimpan dalam database dan output ke pencetakan dan media online (website, gerai tablet, dll) akan diatur dalam satu proses yang otomatis. Setiap perubahan hanya perlu dilakukan satu kali dalam sistem. Hal ini memastikan penerbitan multi-channel efisien dan hemat biaya. Pengguna dapat mengintegrasikan sistem ini ke dalam alur kerja cetak dan media Prinect yang sudah ada. Karyawan dari perusahaan media dan pelanggan dari perusahaan tersebut dapat mengakses file yang sama tetapi dalam fungsi yang berbeda. Hal ini memungkinkan pemrosesan order secara paralel, mempercepat tahapan proyek secara signifikan dan memastikan transparansi tingkat tinggi untuk semua pihak yang terkait.

Terlebih lagi, solusi ini memberikan manfaat karena strukturnya yang modular sehingga dapat disesuaikan dengan kebutuhan spesifik pengguna. Modul tambahan termasuk kalender pemasaran untuk merencanakan promo - promo, sebuah kokpit yang menyediakan akses utama ke semua modul dan memungkinkan pengguna external untuk mengakses database melalui Internet dan juga berfungsi menvisualisasikan semua tahapan proyek.

"Heidelberg membantu para pelanggan membuka potensi usaha, termasuk di luar sektor percetakan tradisional, dengan produk kreatif. Aplikasi penerbitan multi-channel memungkinkan percetakan untuk membuka segmen pelanggan baru, menghasilkan order tambahan, memperoleh margin yang lebih baik juga meningkatkan loyalitas pelanggan," kata Jason Oliver, Senior Vice President Digital dan Prinect di Heidelberg.

Penghargaan InterTech Technology – penghargaan yang dikenal untuk inovasi dalam industri media cetak

Printing Industries of America menganugerahkan Intertech Technology Award pertama kali pada tahun 1978. Setiap tahun asosiasi memberikan apresiasi inovasi media cetak dalam berbagai kategori. Heidelberg telah menerima lebih dari 30 dari semua penghargaan yang diberikan selama ini untuk teknologi pracetak, cetak dan pasca cetak. Menempatkan yang terbaik di depan pesaing dan mengukuhkan kepemimpinan yang panjang dalam inovasi di industri cetak secara keseluruhan. Untuk informasi lebih lanjut, kunjungi: www.printing.org/intertech

Hubungi Heidelberg Indonesia.

Kami menantikan pesan Anda. Agar kami dapat merespon permintaan Anda dengan cepat, kami membutuhkan beberapa informasi.

*Kolom ini wajib diisi.

TO DO